Sunday, June 18, 2006
caca lagi seneng nyanyi lagu ini (Mirai e)
Monday, June 12, 2006
HIKMAH DIBALIK MUSIBAH
"Dan sesungguhnya akan Kami berikan cobaan kepadamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa, dan buah-buahan, dan berikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang sabar, (yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah mereka mengucapkan inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Mereka itulah yang mendapat keberkahan yang sempurna dan rahmat dari Tuhan mereka, dan mereka itulah orang-orang yang mendapat petunjuk." (QS Al-Baqarah (2): 155-157).
Musibah pada hakekatnya mempunyai beberapa dimensi, diantaranya :
- Musibah adalah ujian dari Allah SWT. Dan ketika ujian dapat dilalui dengan baik, maka akan menaikkan derajat dan kebaikan si penerima ujian itu. Sebagaimana anak-anak kita ketika akan naik kelas, dia perlu diuji terlebih dahulu.
- Musibah harus dihadapi dengan kesabaran karena kesabaran itulah kunci utama untuk lulus dari ujian.
- Musibah seberat apapun musibah, pasti Allah SWT sudah memperhitungkan agar tidak melebihi dari kesanggupan masing-masing. "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." (QS Al-Baqarah (2):286).
Jika musibah yang memang sudah terjadi, membuat kita sedih dan berduka, semoga juga akan membawa kebaikan-kebaikan yang banyak atas ridha Allah SWT. Terbukti, musibah tsunami di Aceh membawa mereka kepada perdamaian dan kebaikan-kebaikan lainnya.
================================
Disarikan dari tulisan Asman Hamzah.